Rabu, 20 Juni 2012

Rossi Anggap MotoGP Inggris sebagai Bencana

Silverstone, Valentino Rossi menyebut motor Ducatinya sangat lambat di lintasan kering. The Doctor juga menganggap rangkaian MotoGP Inggris akhir pekan lalu sebagai bencana baginya.

Rossi memang jagoan di lintasan basah. Buktinya, di sesi latihan pertama MotoGP Inggris yang diwarnai hujan, dia jadi pebalap tercepat.

Namun, saat lintasan mengering, hasil yang diraih pebalap Italia itu sangat berbeda. Dia cuma menempati urutan ke-11 di Free Practice II, kesembilan di Free Practice III, kesepuluh di sesi kualifikasi, dan kesembilan dalam balapan.

"Ini adalah akhir pekan yang sangat sulit buat kami," aku Rossi seperti dikutip Autosport.

"Di lintasan kering kami selalu sangat lambat. Kecuali di sesi latihan bebas pertama di lintasan basah, sisanya adalah bencana," ujarnya.

"Masalahnya adalah kami belum mengatasi masalah kami dan Silverstone masih jadi trek yang paling sulit buat saya, seperti tahun lalu. Kami harus bekerja, kami harus memperbaiki kecepatan kami dan semoga di Assen kami bisa lebih baik," tutup Rossi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar