Senin, 11 Juni 2012

Misano Resmi Berganti Nama Misano World Circuit Marco Simoncelli Nama baru Sirkuit Misano

Hanya beberapa hari setelah meninggalnya Marco Simoncelli dan desakan oleh ribuan fans yang meluncurkan petisi agar Misano World Circuit berganti nama sebagai penghormatan kepada almarhum, Misano World Circuit kemudian pada bulan November mengumumkan bahwa mereka akan mengambil nama Simoncelli untuk sirkuit teresbut. Dan hari ini dalam konferensi pers singkat Dr Trevi, presiden Santamonica SpA (pemilik sirkuit) dan keluarga Simoncelli, mempresentasikan nama dan logo baru untuk sirkuit.

Sirkuit ini sekarang dikenal dengan nama “Misano World Circuit Marco Simoncelli“ dengan logo yang didesain oleh Aldo Drudi. Sementara desainer Italia tidak bisa sepenuhnya mengubah tampilan nama sirkuit dan logo karena alasan hukum (birokrasi di Italia selalu rumit), ia menekankan pada pada dua huruf L – warna merah yang juga menjadi bagian dari helm AGV Sic yang didesainnya sebagai simbol, menatap masa depan, dimana ada dua garis yang tidak akan pernah bertemu dan terus tanpa batas.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar