Jumat, 10 Agustus 2012

Yamaha Mengumumkan Kembalinya Valentino Rossi Rossi diikat Yamaha dua tahun

Jumat 10 Agustus 2012 – Gerno di Lesmo (Italy)

Pukul 10.01 Yamaha mengumumkan bahwa mereka mengontrak Valentino Rossi terhitung tahun 2013 hingga 2014 mendatang, berikut press release dari pihak Yamaha :

“Dengan senang hati kami, Yamaha Motor Co., Ltd, mengkonfirmasi penandatanganan kontrak Valentino Rossi untuk bergabung membela Yamaha Factory Racing MotoGP Team dari tahun 2013 hingga 2014. Valentino Rossi pertama kali bergabung dengan Yamaha pada tahun 2004 dan meraih 4 gelar Juara Dunia bersama YZR-M1 pada tahun 2004 & 2005 dan 2008 & 2009. Rossi memenangkan 46 race bersama 7 tahun karirnya di Yamaha sebelum hengkan tahun 2010 silam”.


“Rossi yang berada di peringkat ke-8 klasemen saat ini akan bergabung dengan Jorge Lorenzo yang saat ini memimpin sementara dengan keuntungan 23 poin, Lorenzo telah meraih 5 kemenangan dari 10 seri race pertama dari 18 race yang ada”.

Selasa, 07 Agustus 2012

Akhirnya Rossi Memilih Yamaha – Pengumuman Resmi 15 Agustus

Valentino Rossi akhirnya come back dengan Yamaha, pengumuman resmi akan dirilis pada tanggal 15 Agustus mendatang, Rabu pagi. Tapi hari ini sudah pasti ditentukan bahwa Rossi akan membela Yamaha selama dua tahun mendatang mendampingi Jorge Lorenzo. Suatu keputusan setelah buruknya performa Rossi di Laguna Seca di mana ia harus crash di dekat tikungan corkscrew.

Dan di Ducati Valentino pun tidak menerima jaminan teknis selama berbulan-bulan menunggu kepastian, Rossi pun menganggap Yamaha satu-satunya jalan guna menutup karir dengan hasil yang terhormat sebelum ia memulai petualangan baru.


Pada bulan Januari di Madonna di Campiglio, Rossi mengutarakan niatnya untuk terus membalap bersama Ducati hingga 2014. Namun akhirnya Rossi memilih kembali ke pelukan Yamaha. Bersama Yamaha Rossi sudah mengumpulkan 46 kemenangan dan 4x juara dunia sebelum bercerai tahun 2010.


Sekarang Ducati pun harus mencari pembalap pengganti The Doctor yang akan duet bersama Hayden. Sudah ada dua nama Cal Crutchlow dan Dovizioso. Dua tahun yang lalu pun, tanggal 15 Agustus di Brno Valentino mengumumkan kepindahannya ke Ducati
.
Foto: 15 Agustus mendatang akan diumumkan secara resmi perpindahan Valentino Rossi ke Yamaha
15 Agustus 2010 silam Rossi pun mengumumkan perpindahannya dari Yamaha ke Ducati

sepertinya tanggal 15 Agustus ini  bagi Vale 'sesuatu' banget -_-